13 Juli 2011

Cara Atasi Kulit Kering

Kulit Kering-Indonesia Fresh.jpg

Cara Atasi Kulit Kering. Membahas tentang kulit merupakan hal terpenting bagi kita agar kulit kita tetap terlihat menyegarkan ataupun terhindar dari macam penyakit. salah satu gangguan kulit yang umum terjadi, khususnya saat cuaca dingin yaitu masalah Kulit kering. Terus Bagaimana cara cepat mengatasinya? Berikut Cara Atasi Kulit Kering dari para pakar yang bisa menjadi panduan Anda.

- Kurangi mandi dengan air hangat. Karena menurut dermatolog Andrea Lynn Cambio, MD, FAAD, rasa nyaman yang Anda dapatkan dengan mandi air hangat tidak menguntungkan bagi kulit.
masalahnya air hangat yang masuk kedalam pori pori tubuh akan mengikis lapisan minyak alami tubuh. Karena lapisan minyak yang ada dalam tubuh berfungsi menahan cairan agar kulit tetap lembut dan lembab. oleh karena itu tidak di anjurkan mandi dengan Air panas yang berlebihan.

Jadi saat mandi berikutnya, para pakar menganjurkan Anda untuk mandi air hangat berdurasi singat, tidak lebih dari 5-10 menit. Setelah itu, cobalah mengeringkan tubuh secara perlahan dan langsung mengoleskan pelembab.

- Pilihlah pembersih yang lembut (gentle cleanser). Saat mandi, terang Cambio, cobalah menggunakan sabun yang lembut. Ada baiknya juga menggunakan sabun yang bebas pewangi, deodoran atau zat tambahan antibakteri yang keras terhadap kulit.

Selain itu, pakar kulit Carolyn Jacob, MD, dari Chicago juga menganjurkan Anda untuk menggunakan pembersih yang mengandung ceramide. Ceramide merupakan molekul lemak yang menyusun lapisan luar kulit dan membantu menjaga kelembaban kulit.

- Bercukur dengan benar. Bercukur bisa mengiritasi kulit. Selain itu, Anda juga mengikis lapisan minyak pelindung alami kulit saat bercukur. Karena itu, pastikan menggunakan silet yang tajam untuk menghindari gangguan kulit.

Waktu terbaik untuk bercukur, menurut American Academy of Dermatology (AAD), adalah setelah mandi. Setelah mandi rambut menjadi lebih lembut dan lentur. Selain itu, pori-pori Anda juga terbuka, sehingga mempermudah proses bercukur.

Untuk melindungi kulit, pastikan selalu menggunakan krim atau gel, dan bercukurlah dengan arah yang sesuai dengan arah tumbuh rambut. Jangan lupa juga sering-sering mengganti silet.

- Berpakaian tepat sesuai musim. Menurut AAD, seperti dikutip situs webmd, sinar matahari merupakan penyebab utama kulit kering. Dan Anda bisa mencegah kerusakan dengan menggunakan tabir surya SPF 15 sepanjang tahun dan mengenakan pakaian yang tepat.

Saat cuaca dingin, pastikan mengenakan kain yang mencegah panas dan keringat berlebih. Kedua hal ini, terang Combo, bisa mengiritasi kulit. Selain itu, pastikan mengenakan pelembab bibir SPF 15 untuk mencegah bibir kering dan pecah-pecah.

Sedang saat cuaca panas, gunakan kemeja longgar lengan panjang untuk melindungi kulit dari paparan matahari. Di samping itu, pakailah topi lebar untuk melindungi leher, telinga dan mata.

- Gunakan pelembab dengan tepat. Cara tercepat meringankan kulit kering adalah dengan mengenakan pelembab. Produk paling sederhana sekali pun bisa membantu."Vaselin merupakan pilihan pelembab yang baik," tutur dermatolog Sonia Badreshia-Bansal, MD. Selain itu, Anda juga bisa menggunakan minyak mineral, krim atau lotion favorit Anda.
Rating: 4.5 out of 5

0 comments:

Posting Komentar

◄ Posting Baru
 

Copyright © 2013. Indonesia Fresh - All Rights Reserved Template IdTester by Blog Bamz